Di Liga Inggris Lukaku Cuma Tajam Lawan Tim-tim Papan Bawah Giliran Ketemu Liverpool atau City
TRIBUNJATENG.COM, INGGRIS - Kualitas Romelu Lukaku bersama Chelsea lambat laun mulai dipertanyakan.
Gelontoran gol Romelu Lukaku di Chelsea belum paten dan tergolong 'pilih kasih' .
Artinya, Romelu Lukaku masih berkendala untu urusan menjebol gawang tim klube elite Liga Inggris seperti Manchester City, dan Liverpool.
Tentunya menjadi tantangan tersendiri bagi seorang Romelu Lukaku untuk menjawab banyaknya tudingan miring yang dialamatkan kepadanya.
Baca juga: Cuma Jadi Pilihan Kedua Tuchel di Chelsea, Kepa Dirayu Mantan Pelatihnya Sarri ke Lazio
Baca juga: Jadi Klub Kaya Newcastle Langsung Incar Pelatih yang Sukses Bersama Chelsea
Baca juga: Tammy Abraham Ungkap Sindiran Mourinho yang Membuatnya Bergegas Tinggalkan Chelsea ke AS Roma
Chelsea memboyong kembali Romelu Lukaku pada bursa transfer musim panas lalu dari Inter Milan.
Harapan The Blues dengan merogoh kocek dalam demi Lukaku agar tergaransi lesakan gol jawara Liga Champions musim lalu itu.
Lukaku memberikan kesan yang bagus tatkala debutnya bersama Chelsea musim ini.
Ia mencetak satu gol saat Chelsea mengalahkan Arsenal dengan skor 2-0.
Namun setelah lesakan tersebut, performa Lukaku terbilang belum konsisten.
Bahkan dalam laga yang tergolong big match dan krusial, perannya sama sekali tak terlihat.
0 Response to "Di Liga Inggris Lukaku Cuma Tajam Lawan Tim-tim Papan Bawah Giliran Ketemu Liverpool atau City"
Post a Comment