Salah Siap Pecahkan Rekor 100 Gol di Brentford vs Liverpool
Mohamed Salah punya peluang bagus memecahkan rekor sebagai pemain tercepat yang mampu mencetak 100 gol di Liga Inggris.
Salah saat ini sudah mengukir 99 gol untuk Liverpool di Liga Inggris. Pemain asal Mesir itu membutuhkan 150 laga untuk mencapai catatan tersebut.
Bila Salah bisa mencetak gol di laga Brentford vs Liverpool, ia akan memecahkan rekor sebagai pemain tercepat yang mampu melakukannya.
Rekor pemain tercepat yang mengukir 100 gol di Liga Inggris, dikutip dari Opta, saat ini masih dipegang oleh Roger Hunt. Legenda Liverpool era 60-an itu hanya butuh 152 laga untuk membukukan 100 gol.
Dengan demikian, duel lawan Brentford adalah kesempatan terakhir bagi Salah untuk memecahkan rekor. Bila gagal mencetak gol, Salah hanya punya kesempatan menyamai rekor Hunt di laga berikutnya.
Kemampuan Salah mencetak gol di Liverpool dan bahkan di ambang rekor, awalnya terbilang tak diprediksi banyak pihak.
Keputusan Liverpool membeli Salah dari AS Roma pada 2017 ternyata memberikan dampak signifikan dalam sejarah Liverpool. Gagal di Chelsea, Salah justru bisa jadi mesin gol Liverpool.
Saat Salah melejit di musim perdana, banyak yang menganggap Salah hanya merupakan 'sensasi semusim'. Namun Salah akhirnya sukses membuktikan bahwa ia adalah bintang Liga Inggris saat ini.

Empat musim di Liverpool, Salah selalu jadi mesin gol dan dua kali menjadi pencetak gol terbanyak Liga Inggris. Di musim ini, Salah sudah mencetak empat gol dari lima laga di Liga Inggris.
[Gambas:Video CNN]
(ptr/sry)
0 Response to "Salah Siap Pecahkan Rekor 100 Gol di Brentford vs Liverpool"
Post a Comment