MESSI Cabut Penjualan Tiket Barcelona Menurun Blaugrana Mulai Kehilangan Kepercayaan Penggemar

TRIBUN-MEDAN.com - Lionel Messi baru saja cabut dari Barcelona, dan imbasnya, penjualan tiket menurun.
Barcelona tampaknya mulai kehilangan kepercayaan penggemar setelah penjualan tiket diketahui selalu menurun semenjak kepergian Lionel Messi.
Barcelona memang tengah mengalami masalah keuangan yang cukup parah dalam dua musim terakhir.
Musim ini saja, Barcelona tak mampu memberikan kontrak baru kepada Lionel Messi karena masalah keuangan.
Tagihan gaji Barcelona diketahui membengkak, sementara pemasukan klub tidak bertambah.
Baca juga: Prediksi Line Up Man United Vs Newcastle, Fantasi Solskjaer, Ronaldo Starter? Live Mola TV
Kondisi tersebut membuat margin gaji dengan pemasukan klub menjadi sangat tinggi.
Bahkan, margin gaji Barcelona melebihi batas maksimum yang ditentukan oleh Liga Spanyol.
Dengan demikian, Barcelona tak mampu memberikan kontrak baru kepada Messi karena terbentur aturan dari Liga Spanyol.
Mau tidak mau, Messi pun harus meninggalkan Camp Nou untuk bergabung dengan Paris Saint-Germain.
Usai kepergian Messi, Barcelona terus berbenah untuk menjaga kelangsungan hidup klub sepanjang musim ini.
0 Response to "MESSI Cabut Penjualan Tiket Barcelona Menurun Blaugrana Mulai Kehilangan Kepercayaan Penggemar"
Post a Comment